Pemasangan Rambu Arah Panah Persiapan Arus Mudik 2018

  • Telah diposting, 08 Juni 2018
  • Berita

Dinas Perhubungan Kota Bekasi meletakkan 500 unit rambu lalu lintas di berbagai titik lintasan jalur mudik pada Lebaran 2018. Rambu lalu lintas itu akan mengarahkan pemudik dari Jakarta yang hendak menuju jalur Pantai Utara. 

Rambu tersebut berjenis rambu peringatan, rambu larangan, rambu perintah, rambu petunjuk, rambu tambahan, dan rambu nomor rute jalan.

Rambu portabel tersebut akan dipasang di koridor mudik Jalan KH Noer Ali, Jalan M. Hasibuan, Jalan I Gusti Gurah Rai, Jalan Sultan Agung, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Ir H Djuanda, Jalan Joyomartono, dan Jalan Cut Meutia.

Dinas Perhubungan Kota Bekasi akan menyiagakan sedikitnya 400 personel lapangan untuk ditempatkan di seluruh lintasan mudik setiap hari.